Di zaman yang penuh teknologi ini siapa yang tak kenal dengan Blog.Dari anak kecil
hingga orang dewasa sudah tentu mengenalnya.Terlebih lagi banyak layanan
blog yang diberikan secara gratis.Oleh sebab itu, pertumbuhan blog saat ini sungguh sangat pesat.
Apalagi banyak fitur didalam blog yang memberikan variasi yang beragam.Karena disamping bisa menulis
kita juga bisa menaruh foto dan gambar,menonton video dan mendengarkan musik.
Jadi blog begitu memanjakan para Blogger dengan memberikan inovasi-inovasi seperti itu.
Tak salah memang ada yang mengatakan bahwa blog bukan hanya digunakan untuk mencurahkan isi hati dengan catatan-catatan pribadi,tapi juga sebagai sarana promosi usaha yang cukup ampuh dalam menarik pelanggan.Karena banyak pengusaha, baik besar maupun pengusaha kecil memanfaatkan blog sebagai sarana untuk mempromosikan dan memasarkan usaha dan jasa yang ditawarkannya.
Kini mengelola Blog untuk urusan bisnis bisa ditingkatkan lagi fiturnya.Dengan cara mengupload video ke youtube secara gratis.
Caranya pun gampang,jika video sudah diupload ke youtube,video itu bisa dipasang di blog kita dengan copy lalu paste alamat video yang dimaksud.Tak sampai semenit ,blog kita sudah memiliki video yang
langsung terhubung ke youtube tanpa pengunjung kita berpindah ke youtube.
Jika video kiat menarik,bukan mustahil akses pangunjung akan banyak.
Ingat usaha tanpa promosi,ibarat teh tanpa gula.
SELAMAT MENCOBA!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar